Menikmati Makanan Korea di Chingu Cafe Bandung

chingu cafe bandung

Sejak kenal BTS dan Jungkook, anakku jadi tergila-gila dengan Korea Selatan. Hampir setiap minggu dia selalu mengajak kami untuk pergi ke Korea Selatan untuk bertamu ke rumah Jungkook (Si paling kenal, wkwk).

Karena ke Korea terlalu jauh (dan mahal) jadi butuh nabung dulu yang banyak, akhirnya kami ajak dia untuk pergi ke Chingu Cafe Bandung.

Chingu Cafe Bandung

Saat pertama kali masuk ke dalam Chingu Cafe Bandung, suasananya seperti dibawa jalan-jalan ke Korea loh! Kami memilih untuk makan di lantai dua biar suasana jalanan Koreanya terasa sekali.

Di sini terdapat dekorasi seperti gang di Korea yang dipenuhi dengan vending machine dan tulisan berbahasa Korea. 

Musik yang diputar di sini juga jelas lagu-lagu dari Korea. Rasanya menyenangkan membawa anakku makan di Chingu Cafe Bandung karena vibes-nya Korea banget!

Sebelum pindah ke Buah Batu, Chingu Cafe ini berlokasi di Dr. Eyckman dekat RSHS. saat itu tempatnya masih sederhana. Aku pernah makan di sini karena citarasanya yang authentic dari Korea

Di sini kami memesan bimbim bab dan mohon maaf menu lainnya kami lupa namanya apa. Nanti aku cari contekan dulu ya. hehe.

Makanan di Chingu Cafe Bandung

Untuk makanan di sini semua rasanya enak-enak. Saat pertama kali makan di tempat lama, makanannya masih kurang familiar di lidahku. Mungkin karena memang menerapkan konsep makanan authentic Korea kali ya jadi belum sesuai dengan lidah orang Indonesia.

Sedangkan saat kami datang kembali ke Chingu Cafe dengan konsep terbarunya ini, sepertinya sudah mulai disesuaikan dengan lidah orang Indonesia. Banyak banget perubahan yang terjadi sehingga makanannya bisa diterima oleh lidah kami.

Mungkin ini efek dari tenarnya makanan khas Korea di Indonesia juga kali ya yang membuat banyak produsen membuat aneka makanan Korea yang disesuaikan dengan lidah orang Indonesia.

Lokasi Chingu Cafe

Saat ini, Chingu Cafe berlokasi di Jl. Buah Batu No.218, Cijagra, Kec. Lengkong, Kota Bandung, Jawa Barat 40265. Yang buka setiap hari mulai pukul 10.30 hingga 21.00.

Tidak hanya di Buah Batu saja, Chingu Cafe juga memiliki cabang lain di Jl. Sawunggaling No.10, Tamansari, Kec. Bandung Wetan, Kota Bandung, Jawa Barat 40116. Dengan jam buka yang sama dengan cabang di Buah Batu.

Kesimpulan

Bagiku makanan di Chingu Cafe semuanya enak-enak, tidak ada rasa yang asing di lidah karena itu tadi, sepertinya rasa makanannya sudah disesuaikan dengan selera Indonesia.

Oiya, jika tidak salah di sini juga tersedia penyewaan Hanbok (pakaian adat Korea) yang bisa digunakan untuk mengambil foto. Biar terasa sekali jalan-jalan ke Korea Selatannya. Hehe.

Bagi teman-teman yang suka dengan makanan Korea, wajib banget untuk makan di Chingu Cafe, karena menurutku ini adalah salah satu cafe tematik yang seniat itu mendekor setiap ruangan sehingga mirip seperti di Korea.

Jadi pengobat saat lagi pengen jalan-jalan ke Korea deh. Lumayan, jadi hemat budget. Hehe. 

ttd abira journal

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *