Setiap weekend pagi, ritual keluarga Abira adalah berolahraga dengan berjalan kaki. Kami senang mengunjungi tempat yang kalau ditempuh dengan berjalan kaki lumayan capek, tapi pakai kendaraan kedekatan, contohnya seperti Taman Tegallega.
Kali ini kami jalan kakinya ke komplek Mekar Wangi Bandung, karena biasanya suka ada pasar tumpah di sana. Aku senang jalan-jalan sambil melihat barang-barang yang diperdagangkan di sana.
Setelah puas jalan-jalan, kami langsung melipir ke salah satu kedai kopi tiam yang aku suka di Mekar Wangi yang bernama Kedai Kopi Oh.
Kedai Kopi Oh Mekar Wangi
Semenjak buka di mekar wangi, mungkin sekitar tahun 2019-an. Kedai Kopi Oh ini sudah menarik perhatianku. Kedai kopi ini memiliki beragam menu Melayu-Tionghoa di negara serumpun melayu seperti Singapura, Malaysia dan Indonesia.
Biasanya sih kedai kopi yang menyajikan menu seperti ini dikenal dengan nama kopi tiam. Jadi kopi tiam itu bukan brand ya, karena Tiam memiliki arti kedai atau toko dalam bahasa Hokkian maupun Hakka.
Aku suka sekali dengan tata letak Kedai Kopi Oh Mekar Wangi. Mereka mengusung konsep open kitchen, jadi kita bisa lihat langsung proses pembuatan makanan atau minumannya.
Menu di Kedai Kopi Oh Mekar Wangi
Menu makanan yang disajikan di sini beragam dan unik-unik. Cocok dengan lidahku yang memang suka makanan Melayu-Tionghoa seperti ini.
Mengingatkanku akan perjalanan backpacker ke 3 negara (Thailand, Malaysia, Singapura) berdua doang dengan adikku soalnya. Hehe.
Biasanya aku pesan menu Laksa Nyonya, namun karena aku sedang mengurangi asupan kalori, jadi aku pilih menu sarapan saja, seperti roti, es kopi oh dan banana split untuk anakku.
Sebenarnya aku penasaran dengan menu Breakfast Set yang terdiri dari roti, telur setengah matang dan kopi panas. Sayang, aku terlambat satu jam karena menu itu hanya tersedia hingga pukul 10.00.
Baca juga:
Nostalgia Minum Yoghurt Cisangkuy Bandung
Seporsi Bakso Komplit di Bakso Remaja Kartopuran Solo
Review Kedai Kopi Oh Mekar Wangi Bandung
Oke, ini dia review makanan di Kedai Kopi Oh Mekar Wangi.
Untuk Roti Bakar Klasik aku memesan selai srikaya dan kelapa. Selainya harum banget, selai srikayanya enak dan manisnya pas. Sedangkan untuk selai kelapanya juga menurutku unik dan harum.
Roti bakar ini cocok menjadi menu sarapan sambil ngobrol santai karena rasanya yang light dan porsinya yang tidak terlalu besar.
Untuk Es Kopi Oh, ini tuh semacam menu wajib yang harus dicoba di Kedai Kopi Oh. Menurutku, es kopinya ini termasuk es kopi yang enak dan legit. Rasa harum dari biji kopi yang dibakar ini menambah kenikmatan es kopi oh.
Terakhir kami memesan Banana Split Kedai Kopi Oh untuk si bocil. Setiap ke sini dia selalu memesan menu itu. Saat itu banana split kami jadikan rewards karena sudah jadi anak baik selama Papinya kerja di luar kota.
Dari tampilan sih cukup menarik bagi anak-anak ya, menggunakan 3 rasa ice cream seperti pada umumnya, dipadukan dengan potongan pisang dan taburan meses warna warni, kacang serta kental manis.
Aku sih udah nyerah duluan lihatnya, karena pasti terasa giung. Namun bagi anak itu adalah makanan yang enak. Rasanya juga beneran enak kok, karena selama ini aku belum pernah menemukan es krim dengan rasa yang tidak enak. Hehe.
Lokasi Kedai Kopi Oh Mekar Wangi
Kedai Kopi Oh Mekar Wangi berlokasi di Jl. Mekar Laksana No.11A, Mekarwangi, Kec. Bojongloa Kidul, Kota Bandung, Jawa Barat 40237. Kedai ini buka setiap hari sejak pukul 07.30 hingga 22.00.
Kesimpulan
Menurutku sih Kedai Kopi Oh jadi salah satu kedai kopi yang nyaman untuk nongkrong bareng teman atau sekedar rekreasi keluarga.
Karena harga di Kedai Kopi Oh ini cukup terjangkau dengan banyak pilihan menu yang enak-enak. Kalau suka makanan Melayu-Tionghoa wajib datang ke Kedai Kopi Oh sih!
Oke, itulah review Kedai Kopi Oh Mekar Wangi Bandung yang baru aku datangi minggu lalu. Nantikan ya review tempat makan di Bandung lainnya! Sampai jumpa lagi!
Leave a Reply